Akselerasi Percepatan Vaksinasi Pelajar dan Lansia

Akselerasi Percepatan Vaksinasi Pelajar dan Lansia
Kunjungan Kapolda, gubernur dan Pangdam I/BB disambut hangat di Madrasah Aliyah Negeri Gunungsitoli. Foto: D|Ist

Nias-Mediadelegasi: Kapolda Sumatera Utara, Irjen Pol RZ Panca Putra Simanjuntak, Kamis (17/2), terbang ke Kabupaten Nias, guna melakukan akselerasi percepatan vaksinasi pelajar dan lansia.

Kapolda Sumut didampingi Gubernur Sumut Edy Rahmayadi, Pangdam I/BB Mayjen TNI Hasanuddin, beserta sejumlah PJU Polda Sumut.

Dari Madrasah Aliyah Negeri Kota Gunung Sitoli, Nias, Kapolda Sumut bersama Gubernur Sumut, Pangdam I/BB melaksanakan zoom meeting bersama Presiden RI Joko Widodo.

Presiden Joko Widodo berharap TNI/Polri tetap membantu pemerintah daerah dalam percepatan vaksinasi agar herd immunity kelompok masyarakat dapat tercapai dalam menekan penyebaran Covid-19 dan Varian Omicron.

Pos terkait