Mahasiswa Sastra Inggris UNIKA Santo Thomas Siap Berkompetisi Dalam Dunia Kerja

Ketika ditanya wartawan Mediadelegasi tentang tujuan dan manfaat PKL, Bonar Gurning yang juga dosen Pembimbing Lapangan, menjelaskan bahwa tujuan PKL melatih mahasiswa agar mampu beradaptasi dengan dunia kerja, memberikan pengalaman kepada mahasiswa tentang sistem kerja di instansi pemerintah atau swasta, memberikan pengalaman kepada mahasiswa tentang penerapan teori yang telah dipelajari di bangku kuliah pada permasalahan ril di dunia kerja, pembekalan pada mahasiswa dalam rangka menyongsong era industri dan persaingan bebas.

“PKL ini juga diharapkan dapat bermanfaat bagi mahasiswa yaitu meningkatkan wawasan keilmuan mahasiswa tentang situasi dalam dunia kerja,” kata Bonar Gurning.

Hasil pantauan wartawan Media Delegasi, mahasiswa Sastra Inggris UNIKA Santo Thomas berperan aktif membantu perangkat desa dan petugas kesehatan yang sedang melakukan suntik Vaksin kepada masyarakat.

Bacaan Lainnya

Sementara Kepala Desa Ambarita, Oberlin Sitio mengatakan kehadiran mahasiswa Sastra Inggris di Desa Ambarita diharapkan dapat memberikan pengenalan berbahasa inggris kepada masyarakat Desa Ambarita.

“Hal ini sangat penting karena Desa Ambarita juga banyak dikunjungi oleh turis asing,” katanya.

Menanggapi harapan Kepala Desa Ambarita tersebut, Bonar Gurning berharap agar mahasiswa dapat membantu Kepala Desa Ambarita akan tugas kemasyarakatan sekaligus mempraktekkan berbahasa inggris di kalangan perangkat desa maupun masyarakat.

“Mahasiswa harus kompak dengan masyarakat desa, jangan menyombongkan diri,” kata Bonar Gurning kepada mahasiswa yang PKL.

Bonar Gurning juga menyampaikan terima kasih kepada Kepala Desa yang telah menerima mahasiswa Sastra Inggris UNIKA Santo Thomas. (Dingot Turnip)

Pos terkait