Lebih lanjut Kapolresta berpesan kepada jajaran Satlantas Deli Serdang agar senantiasa menjalin sinergitas dengan instansi terkait lainnya.
“Lakukan terus komunikas, koordinasi dankolaborasi dengan berbagai institusi,” ujarnya.
Selain itu, lanjut Irsan, dalam upaya meningkatkan kepatuhan masyarakat terhadap peraturan tertib lalu lintas, perlu dilakukan pendekatan dan edukasi secara humanis
“Selamat Hari Lalu lintas Bhayangkara ke 67 kegiatan ini tidak perlu kita lakukan dengan eforia cukup dengan kesederhanaan dan doa yang kita harapkan hanyalah ridho dari Allah,” ucapnya.
Kasat Lantas Polresta Deli Serdang Kompol Nasrul menyampaikan ucapan terima kepada seluruh mitra kerja dan pemangku kepentingan bidang lalu lintas atas dukungan dan kerja sama dalam mewujudkan keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas.
“Harapan kami di momen HUT ke 67 Lalu Lintas Bhayangkara tahun ini, selain sebagai momen refleksi diri bagi personil Lantas, kami juga berharap kesadaran masyarakat semakin baik dalam tertib berlalu lintas,” ucapnya. D|Med-55