Dampak Cuaca Ekstrem, Kapal Kayu Penyeberangan Simanindo-Tiga Ras Ditutup

Angin kencang yang menghantam Pulau Samosir sejak tadi malam hingga, Rabu (31/3/2021) siang ini membuat beberapa pohon di pusat kota Onan Lama Pangururan tumbang.

Selain pohon banyak atap rumah penduduk juga rusak parah terangkat angin kencang. Informasi yang dihimpun di lapangan, petugas dari kelurahan dan kecamatan tampak berusaha untuk memotong dan membersihkan potongan potongan pohon yang tumbang.

Sementara itu, Manager Unit Layanan Pangururan PLN, Janno E Marbun saat ditemui diruang kerjanya menyampaikan akibat angin kencang, seluruh listrik di Pulau Samosir sampai berita ini dikirimkan masih padam.

Bacaan Lainnya

“Benar, anginnya sangat kencang dan listrik di seluruh Pulau Samosir padam, beberapa pohon tumbang mengenai tiang listrik dan ada juga kabel kabel listrik yang berlipat lipat ,” katanya. D|Sam-59

Pos terkait