Dr Friska Tingkatkan Disiplin Pelayanan RSUD Hadrianus Sinaga

Samosir- Mediadelegasi: Direktur RSUD Hadrianus Sinaga Kabupaten Samosir Dr Friska Situmorang melakukan rapat dengan para pegawai dan medis di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kabupaten Samosir Hadrianus Sinaga, Jumat (16/4/2021).

Rapat tersebut dilakukan guna membahas untuk meningkatkan disiplin pelayanan terhadap pasien yang ada di RSUD Hadrianus Sinaga.Dalam pertemuan itu, Dr Friska Situmorang mengatakan selain pelayanan medis, dia juga menekankan etika terhadap pasien dan juga keluarga pasien.

“Kita utamakan etika dalam pelayanan, kalau soal kemampuan kita itu kan ada batasnya, yang penting kita lakukan sesuai kemampuan kita. Meski demikian kita harus dengarkan apapun keluhan pasien,” ucapnya.

Bacaan Lainnya

Lebih lanjut dia mengakui bahwa pelayanan yang baik sudah merupakan tanggungjawab mereka yang bekerja disana.”Selain pasien, kita juga harus bisa mengatasi keluarga pasien, karena bisa saja mereka lebih panik daripada pasien, tapi kita harus maklumi keadaan itu,” pungkasnya.

Kemudian dalam kegiatan itu juga dilakukan Simulasi penanganan pelayan pasien yang masuk IGD di rumah sakit itu.

Dr Friska Situmorang juga mengimbau kepada seluruh tenaga medis di Rumah Sakit itu supaya berpakaian yang rapi dan tidak menggunakan sandal.

Untuk memutus penularan Covid-19, RSUD Hadrianus Sinaga juga diterapkan protokol kesehatan yang cukup ketat, mulai dari pasien hingga para pengunjung diwajibkan pakai masker.

Kemudian penjagaan dipintu masuk juga diadakan pemeriksaan antara lain pengukuran suhu tubuh.

Informasi dari salah seorang pengunjung (penjaga pasien) JS mengatakan bahwa sistem pelayanan di RSUD Hadrianus Sinaga cukup disiplin.

“Mulai dari pintu masuk hingga dalam ruangan rawat inap, pelayananya cukup disiplin dan kita sangat menghargai itu, kalau soal kwalitas mungkin sudah sesuai dengan type Rumah Sakitnya. Kita berharap Semoga kedepan pelayananya semakin baik,” kata JS.

Saat Dr Friska diminta tanggapan oleh wartawan, dia memilih untuk tidak berkomentar karena menurutnya itu sudah merupakan tugas dan tanggungjawabnya. D|Sam-59

Pos terkait