Dugaan Kasus Fraud Kembali Guncang Bank Sumut, Pejabat Berinisial SI Diduga Terlibat

PT Bank Sumut kembali dihebohkan dengan munculnya kasus dugaan fraud baru. (Foto : Ist.)

Sikap bungkam ini memperkuat dugaan bahwa ada sesuatu yang ditutupi oleh manajemen bank. Minimnya transparansi ini bisa merusak citra Bank Sumut di mata publik, terutama sebagai bank milik daerah yang seharusnya mengedepankan prinsip tata kelola yang baik.

Kasus dugaan fraud ini menambah panjang daftar masalah yang menimpa Bank Sumut dalam beberapa waktu terakhir. Sebelumnya, Kejaksaan Tinggi Sumatera Utara (Kejati Sumut) telah menetapkan pimpinan Bank Sumut KCP Melati berinisial JCS sebagai tersangka.

JCS diduga melakukan korupsi terkait penyaluran kredit perumahan, dan saat ini sudah ditahan di Rutan Tanjung Gusta. Penahanan JCS menjadi bukti bahwa pihak penegak hukum serius dalam menangani kasus-kasus korupsi di lingkungan bank daerah tersebut.

Bacaan Lainnya

Rentetan kasus ini menimbulkan kekhawatiran publik mengenai integritas dan sistem pengawasan internal Bank Sumut. Keberanian pihak penegak hukum untuk menindak kasus-kasus korupsi di lingkungan bank ini diharapkan dapat memulihkan kepercayaan masyarakat dan mendorong perbaikan menyeluruh dalam tata kelola perusahaan. D|Red.

 

Baca artikel menarik lainnya dari
mediadelegasi.id di GOOGLE NEWS.

Pos terkait