Galeri Menong, Etalase Produk UMKM Purwakarta

Galeri Menong, Etalase Produk UMKM Purwakarta
Produk kerajinan tangan "Menong" kebanggaan masyarakat Plered menjadi ikon Purwakarta. Foto:D|Ist

“Setelah melihat potensi pasar cukup besar dan berkaca pada pertumbuhan sektor pariwisata yang mengalami peningkatan. Ini menjadi peluang besar untuk meningkatkan perekonomian warganya,” tutur Anne.

Menurutnya, para pelaku UMKM bisa memanfaatkan galeri menong sebagai etalase pemasaran produk kuliner dan lainnya. Pihaknya juga telah membuat galeri menong ke 2, dimana titiknya berdekatan dengan Taman Air Mancur Sri Baduga (Situ Buleud).

Selain itu, sambung dia, secara bertahap akan di bangun galeri menong lainnya, terutama di wilayah yang memiliki potensi pariwisata. “Nah disitu semua produk purwakarta akan ada. Galeri menong kita siapkan 5 titik secara bertahap di tempat-tempat pariwisata yang akan kita dorong seperti gunung parang, wanayasa, kemudian sukasari. Mudah-mudahan ini bisa menumbuhkan UMKM yang ada di Purwakarta,” jelas Bupati di Purwakarta, baru-baru ini.

Lebih lanjut, Ia memastikan di masa kepemimpinannya, akan terus mendorong pengembangan ekonomi masyarakat dengan membantu pengembangan ekonomi kreatif warganya. “Salah satu cara kami, yakni dengan mendorong sektor UMKM di masyarakat supaya lebih berkembang,” tuturnya.

Menurutnya, Peluang pengembangan ekonomi kreatif ini sangat besar. “Sektor pariwisata di Purwakarta sedang tumbuh pesat. Nah, ini yang kami dorong supaya warga bisa menangkap peluang tersebut,” pungkasnya. D|Jbr-75

Pos terkait