Kemudian, kantor UKPBJ beberapa kali disambangi pihak Tipikor Polres Samosir, akibat beberapa paket proyek pengadaan barang dan jasa yang dilelang oleh Unit Kerja Pengadaan Barang dan Jasa (UKPBJ) dibatalkan dan ada yang dilelang ulang.
Bahkan ada 3 paket proyek yang sudah dilelang sebanyak 2 kali, tapi kegiatan proyek dinyatakan gagal.
Untuk diketahui, pada bulan September 2021 lalu, staf dan Kepala Unit Kerja Pengadaan Barang/Jasa (UKPBJ) Pemkab Samosir, berada di Unit Tipikor Polres Samosir.
Polda Sumut akan gelar perkara kasus Lelang Proyek yang terjadi di Pemerintahan Kabupaten Samosir, Kamis (28/10) hari ini.
Hal tersebut disampaikan Kasat Reskrim Polres Samosir AKP Suhartono, kepada wartawan, Rabu (28/10).
AKP Suhartono mengatakan bahwa besok akan ada gelar perkara di Poldasu terkait kasus ULP, “Iya besok akan gelar di Polda, ini kita akan berangkat,” ujarnya dengan maksud Kamis hari ini. D|Rel