Sragen-Mediadelegasi: Seorang Babinsa (Bintara Pembina Desa) adalah seorang anggota TNI AD yang bertugas di wilayah desa untuk membantu memelihara keamanan dan ketertiban. Komunikasi antara seorang Babinsa dengan Ketua RT (Rukun Tetangga) sangat penting dalam menjaga keamanan dan kerjasama di lingkungan.
Seperti yang dilakukan oleh Kopka Agus Juliyono Babinsa Desa Gilirejo baru Koramil 16/Miri Kodim 0725/Sragen melaksanakan Komsos dengan Bp Santoso Ketua RT 04 Dk Dondong Ds Gilirejo Baru Kec Miri , Rabu ( 19/06/2024 )
Menurut Kopka Agus, Komunikasi yang baik antara Babinsa dan Ketua RT dapat memperkuat hubungan antara warga dan aparat keamanan, sehingga mempercepat penanganan berbagai permasalahan yang mungkin timbul di lingkungan.