Marudut TH Sagala, Dukung Pariwisata Samosir Berbasis Transportasi

Marudut TH Sagala, bos Vina Travel menyempatkan diri berfoto bersama Dirut Media Delegasi Ir Mandalasah Turnip SH. Foto: limbong

Pada bagian lain, TH Sagala mengaku miris atas ketidakhadiran Bupati Vandiko pada Syukuran HUT Mediadelegasi yang sengaja dilaksanakan di Pangururan Samosir.

“Bukankah, selain dukungan sarana transportasi, peranan media massa sangat penting mendukung program Pemkab Samosir,” Sagala setengah bertanya.

Menurutnya, selama ini Mediadelegasi cukup konsern menyuarakan kepariwisataan Samosir. “Award yang diberikan GM Geopark Kaldera Toba, Azizul Cholis kepada Mediadelegasi sudah cukup menjadi bukti keseriusan mengelola komunikasi dan informasi program Pemkab dan kepariwisataan Samosir,” sentil Sagala.

Sagala berpesan, dengan situasi absennya Bupati Vandiko ke syukuran HUT ke 6 Mediadelegasi, jangan sampai membuat owner media itu mengurangi keseriusannya membangun Samosir yang juga kampung halamannya. D|Red-06

Baca artikel menarik lainnya dari
mediadelegasi.id di GOOGLE NEWS.

j

Pos terkait