Paslon Bupati Labuhanbatu “Kaya Finansial, Miskin Gagasan”

Paslon Bupati Labuhanbatu Kaya Finansial, Miskin Gagasan
Joni Sandri Ritonga Founder Rumah Diskusi. Foto: D|medan|sahnan siregar

Dari kelima calon, satu pun tidak ada yang lanyak untuk memimpin Labuhanbatu terkecuali kalau ada calon yang berani membuat surat kontrak dan apa bila terpilih siap untuk mengerjakan apa-apa yang sudah ada dalam kontrak. “Namun jika tidak dikerjakan sesuai dengan kontrak, dia siap untuk mengundurkan diri atau ganti rugi untuk masyarakat sesuai dengan kontrak yang dibuat dengan seluruh masyarakat Labuhanbatu,” pungkas Joni.

Besar harapannya, sebagai putra daerah Labuhabatu agar prosesi Pilkada Labuhanbatu 2020 harus jauh dari politik pragmatis dan money politic.

“Untuk menciptakan kualitas demokrasi yang baik dan bersih sesuai dengan harapan dan peraturan Undang-Undang yang berlaku sehingga mampu mendapatkan pemimpin yang benar-benar Berintegritas, Berkualitas, dan Berkapasitas untuk mewujudkan Kabupaten Labuhanbatu yang lebih baik dari segala sektor demi kemajuan daerah,” paparnya. D|Med-81

Pos terkait