Pemko Batam Menyalurkan Bantuan bagi Korban Bencana di Sumatera
Di sisi lain, Walikota Batam Amsakar Achmad menyampaikan belasungkawa yang mendalam atas musibah yang melanda Sumatera Utara. Ia menceritakan bahwa penggalangan donasi dilakukan bertepatan dengan momentum Hari Jadi Kota Batam dan malam pergantian tahun sebagai aksi kemanusiaan bersama.
Hingga akhir Desember 2025, Pemko Batam sebenarnya telah berhasil menghimpun total bantuan sebesar Rp14,07 miliar dari berbagai unsur. Dana tersebut tidak hanya disalurkan ke Sumut, tetapi juga direncanakan untuk membantu sejumlah wilayah lain di Sumatera yang juga terdampak bencana alam.
Kegiatan serah terima ini ditutup dengan sesi foto bersama yang turut dihadiri oleh Forkopimda Kepulauan Riau, Forkopimda Kota Batam, Pj Sekda Sumut Sulaiman Harahap, serta jajaran kepala OPD di lingkungan Pemprov Sumatera Utara.D|Red
Baca artikel menarik lainnya dari
mediadelegasi.id di GOOGE NEWS.






