Medan-Mediadelegasi:Pelaksana tugas (Plt) Wali Kota Medan Ir H Akhyar Nasution MSi diwakili Asisten Administarsi Umum (Asmum) Kota Medan Renward Parapat, memberikan apresiasi dan ucapan selamat disampaikan pemenang Lomba Fotografi Medan Heritage & Ekonomi Kreatif 2020 di Garuda Plaza Hotel Medan, Jalan Sisingamangaraja Medan, Senin (14/12).
Bentuk apresiasi diwujudkan dengan penyerahan hadiah bagi pemenang dalam lomba yang digelar Dinas Pariwisata Kota Medan tersebut. Diharapkan, para fotografer khususnya di Kota Medan semakin terpacu mengasah kemampuan diri sekaligus menjadi wadah mengeksplorasi potensi pariwisata dan ekonomi kreatif di Tanah Melayu Deli.
Dalam sambutan Plt WaliKota dibacakan Asmum Renward Parapat, mengatakan pandemi Covid-19 berimbas langsung pada dunia pariwisata Indonesia termasuk Kota Medan. Maka dari itu, perlu adanya upaya untuk menghidupkan kembali gairah pariwisata meski di tengah kondisi pandemi yang masih melanda.
“Jika pariwisata terus kita promosikan meskipun di tengah suasana pandemi, kita optimisi dunia pariwisata akan bangkit dan kembali pulih dengan tetap memperhatikan aturan dan peraturan terutama penerapan protokol kesehatan. Sebab, Wonderful Indonesia harus tetap menjadi brand yang menjual di mata dunia,” kata Asmum.
Kecanggihan tekhnologi terutama media sosial, sambung Renward, juga turut mendukung kemudahan mempromosikan sektor pariwisata. Dengan menyebarluaskannya ke media sosial, maka dapat berdampak dalam upaya meningkatkan kunjungan wisatawan baik dari dalam maupun luar negeri.