Polsek Sunggal Ringkus Pengedar Sabu

Medan-Mediadelegasi: Tekab unit Reskrim Polsek Sunggal berhasil tangkap seorang pria pengedar narkoba berinisial S (49) warga Jl. Keluarga Kel. Asam Kumbang Kec Medan Selayang dirumah sendiri pada Selasa (13/4/2021) sekitar pukul 19:00 wib.

Ini disampaikan Kapolsek Sunggal Kompol Yasir Ahmadi SH SIK MH melalui Kanit Reskrim AKP Budiman Simanjuntak SE MH didampingi Kasi Humas Aiptu Roni Sembiring saat dikonfirmasi pada Rabu (14/04) di mako Polsek Sunggal.

Dijelaskan Kanit, pengungkapan dan penangkapan tersebut berawal dari adanya laporan masyarakat, yang resah atas adanya peredaran narkoba di wilayah tersebut.

Menindaklanjuti informasi tersebut, selanjutnya team khusus anti bandit Polsek Sunggal dipimpin Panit Reskrim Ipda Bambang Wahid, melakukan penyelidikan terkait informasi tersebut.

Mantan Kanit Reskrim Polsek Patumbak ini menyebutkan, tersangka berada dirumahnya saat dilakukan penggrebekan. Tersangka sempat membuang bungkusan plastik klip yang disimpan dalam saku celananya.

Pos terkait