“Biarlah para pemegang saham yang menentukan siapa sosok yang menggantikan Alm. Muhammad Budi Utomo, kami hanya bisa sebatas memfasilitasi RUPS Luar Biasa saja,” serunya.
Informasi yang diperoleh, dari 4 direksi yang ada di Bank Sumut, 2 nama mencuat yaitu Iksir Direktur Kepatuhan, dan Hadi Sucipto Direktur Pemasaran menjadi calon kandidat kuat menjabat Dirut.
Sementara itu, Sekretaris PT. Bank Sumut, Syahdan Siregar dikonfirmasi enggan berspekulasi nama calon dirut yang akan ditetapkan oleh para pemegang saham.
“Kita tunggu saja keputusan dari RUPS nanti, siapa yang dipilih para pemegang saham itulah yang terbaik,” jawabnya.
D|red