Memulai sambutannya Dekan FTIK UNPRI Mardi Turnip MKom menyampaikan bahwa kegiatan webinar tersebut dilaksanakan sebagai salah satu wujud kerjasama UNPRI dengan Smartinternz.
Dijelaskannya, SmartInternz merupakan pakar terkemuka dalam pembelajaran IT berbasis proyek dan pemagangan yang berpusat di India dan saat ini aktif di Amerika dan Asia, termasuk Singapura dan Indonesia.
“SmartInterz memiliki ahli terbaik di bidang Teknologi Informasi, pelatihan profesional, dan pemagangan, yang bertujuan untuk memberikan pengalaman terdepan dalam pembelajaran Teknologi Informasi dan Pemagangan,” ungkapnya.
Diterangkan Mardi Turnip, SmartInternz telah mengembangkan keahlian khusus yang terdepan dalam mengelola proyek di bidang Teknologi Informasi untuk institusi publik dalam bidang Pendidikan dan di sektor swasta.
Diakhir sambutannya orang nomor satu di lingkungan FTIK UNPRI menyampaikan, bahwa kegiatan ini merupakan salah satu bentuk untuk mendukung Merdeka Belajar Kampus Merdeka yang dicanangkan pemerintah. D|Rel