Purwakarta-Mediadelegasi: Menjelang akhir tahun 2020 yang tersisa dua bulan ke depan, Penataan Mal Pelayanan Publik (MPP) memasuki tahap akhir menyedot APBD Rp2,7 Miliar dalam dua kegiatan dengan Pengguna Anggaran oleh Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Purwakarta.
Ditargetkan Mal Pelayanan Publik akan dilaunching akhir tahun ini, 32 jenis pelayanan publik dapat langsung dioperasikan.
Sekretaris Dinas DPMPTSP Purwakarta, Dian H membenarkan ada dua paket kegiatan untuk sarana dan prasarana MPP yang bersumber dari APBD Perubahan 2020.
“Ada dua kegiatan lanjutan MPP, Penataan Mal Pelayanan Publik terintegrasi secara sistem (Lanjutan) Tahap Pelaksanaan sebesar Rp1,9 M dan Pengadaan sistem jaringan komputer terintegrasi Rp800 juta,” jelasnya.
Ia mengatakan proses pengadaan barang dan jasa dua kegiatan tersebut sedang berjalan secara terbuka melalui LPSE.
“Proses lelangnya transparan, silakan tarung bebas, siapapun berhak mengikuti lelang sepanjang sesuai peraturan,” ucapnya.
Menurutnya, MPP akan dilaunching akhir tahun 2020, setelah itu 32 jenis pelayanan publik yang terintegrasi di MPP langsung dapat dioperasikan.
“Saya optimis akhir tahun ini, MPP akan launching dan langsung dioperasikan. 32 jenis pelayanan akan terintegrasi, mulai dari Pelayanan kependudukan, keimigrasian, perizinan hingga pelayanan lainnya,” kata Dian di ruang kerjanya, kemarin.