Jakarta – Mediadelegasi : Momen Lebaran atau saat merayakan Idul Fitri Semakin dekat, banyak digunakan masyarakat untuk belanja online. Pada momen itu biasanya orang-orang mendapat uang tambahan
Namun, ada banyak hal yang perlu diperhatikan jika ingin belanja online untuk menghindari penjahat siber di momen Lebaran. Simak beberapa tipsnya berikut ini. Tips Belanja Online saat Lebaran
Menurut perusahaan perangkat lunak antivirus Kaspersky dari catatan detikFinance dan laman Economy Middle East, berikut sejumlah tips belanja online saat lebaran.
1. Belanja di Situs Web Terpercaya
Hal terpenting saat berbelanja online adalah kepercayaan dan keamanan. Jadi, pastikan kamu berbelanja di situs web terpercaya yang memiliki reputasi baik dalam hal keamanan dan perlindungan pelanggan. Pilih marketplace yang meminimalkan risiko aktivitas penipuan.
Cari alamat URL dengan gembok tertutup di bilah alamat browser. Dengan melakukan sekali atau dua kali klik, kamu bisa melihat rincian keamanan situs.
2. Log Out Setelah Berbelanja
Jika sudah selesai berbelanja, selalu lakukan sesi logout. Hal ini dilakukan terutama jika kamu berbagi komputer dengan seseorang atau menggunakan komputer umum dan jaringan Wifi umum.
3. Waspada terhadap Upaya Phishing
Penjahat di dunia maya sering memanfaatkan musim liburan untuk melancarkan serangan phishing. Hati-hati terhadap email, pesan, atau panggilan yang meminta informasi pribadi atau keuangan. Hindari melakukan klik di tautan yang mencurigakan atau mengunduh lampiran dari sumber yang tidak dikenal.