Kasus Baru Covid-19 Bertambah Dua Orang

Kasus Baru Covid-19 Bertambah Dua Orang
Ilustrasi

Medan-Mediadelegasi: Kasus baru positif Covid-19 di Provinsi Sumatera Utara (Sumut) bertambah lagi dua orang  per tanggal 27 Desember 2021, sembuh dua orang dan meninggal nihil.

Dengan penambahan dua kasus itu maka jumlah total akumulasi  kasus corona di Sumut hingga saat ini sebanyak 106.105 orang, sembuh 103.144 orang dan meninggal 2.892 orang. Data itu laporan media harian Covid-19 Kemenkes, Senin  (27/12).

Dari penambahan kasus baru itu maka Sumut berada di peringkat 15 sebagai daerah penyumbang kasus baru Covid-19 di Indonesia, sehari sebelumnya berada peringkat 16.

Bacaan Lainnya

Peringkat pertama masih diduduki DKI Jakarta sebanyak 42 orang disusul Jawa Timur peringkat kedua sebanyak sembilan orang dan Papua Barat peringkat ketiga sebanyak sembilan orang.

Selanjutnya Kepulauan Riau peringkat keempat, Jawa Tengah peringkat kelima, Jawa Barat peringkat keenam, Riau peringkat ketujuh, Bali peringkat kedelapan, Sulawesi Tengah peringkat kesembilan,

DI Yogyakarta peringkat 10, Banten peringkat 11, Nusa Tenggara Timur peringkat 12, Kalimantan Selatan peringkat 13  dan Kalimantan Timur peringkat 14.

25 Dokter Gugur

Sementara itu, Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Cabang Medan mencatat sudah 25 orang dokter yang gugur selama dua tahun pandemi virus corona di Indonesia. Sepanjang 2021 atau hingga 27 Desember, ada 11 anggota IDI Cabang Medan yang gugur.

Sekretaris IDI Medan dr Ery Suhaimi SpB, Senin (27/12), menjelaskan, data IDI Medan tahun 2021 mencatat 11 dokter  wafat karena Covid-19 masing-masing Prof Dr TM Hanafiah SpOG (K), dr Nazwir Nazar SpB, dr Irwan F Rangkuti SpKK, Prof Dr Abdul Rasyid SpRad (K) PhD, dr Zairul Arifin SpA (K) DAFK, dr Hendi Suhendro, dr Sanusi Piliang SpOG, dr Hakimi SpA (K), dr Nazaruddin Jaffar SpOG, dr Ulfah Mahidin SpPK dan Prof Dr Adril Arsyad Hakim SpS SpBS (K).

Sedangkan, tahun 2020 sebanyak 14 orang anggota IDI Cabang Medan dalam kurun waktu Maret 2020-Oktober 2020 telah meninggal karena Covid 19. “Semoga darmabakti, dedikasi dan pengabdian mereka manjadi suri teladan dan menjadi pendorong semangat bagi tenaga kesehatan dan relawan media lainnya,” timpal Ketua IDI Medan dr Wijaya Juwarna SP THT-KL.

Meski dalam kurun waktu Agustus 2021-Desember 2021 kasus corona terus melandai, dia berharap para anggota IDI Medan tetap waspada dan menerapkan protokol kesehatan baik di fasilitas pelayanan kesehatan maupun di ruang publik lainnya. D|Red-05

Pos terkait