Berhasil Kelola Sampah, Humbahas Raih Adipura

Berhasil Kelola Sampah, Humbahas Raih Adipura
Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan Siti Nurbaya menyerahkan Penghargaan Adipura Tahun 2022 kepada Bupati Humbang Hasundutan Dosmar Banjarnahor (kanan), di Jakarta, Selasa (28/2). Foto: Diskominfo -Diskominfo )

Sementara itu, Sekdakab Humbahas Tonny Sihombing kepada pers di Dolok Sanggul, menjelaskan bahwa penghargaan Adipura diberikan kepada kepala daerah yang mampu mengelola sampah dan lingkungan hidup.

“Penghargaan Adipura ini adalah yang baru pertama kali diberikan Pemerintah pusat kepada Kabupaten Humbahas,” katanya kepada pers di Dolok Sanggul.

Tonny menjelaskan hal itu didampingi Asisten Pemerintahan dan Kesra Setdakab Humbahas Makden Sihombing, Kadis Lingkungan Hidup Halomoan Manullang dan Kadis Kominfo Batara Franz Siregar.

Bacaan Lainnya

Ditambahkannya, Humbahas berhasil meraih sertifikat Adipura karena dinilai memenuhi syarat terkait peningkatan kinerja pengelolaan sampah yang signifikan.

Keberhasilan tersebut, diakuinya, tidak tidak terlepas dari kepedulian dan kerja keras semua pihak dalam hal menjaga kebersihan dan pelestarian lingkungan di Humbahas.

“Semoga dengan adanya penghargaan itu, daerah kita makin bersih, masyarakat kita juga makin peduli terhadap kebersihan dan lingkungan,” ujarnya.

Sebagaimana diinformasikan, dari 514 kabupaten/kota di Indonesia, hanya 150 yang menerima penghargaan dengan kategori Adipura Kencana lima daerah, Piala Adipura 80 daerah, sertifikat Adipura 61 daerah dan plakat Adipura empat daera. D|Has-100

Pos terkait