BPJS Kesehatan Siantar Serahkan Bantuan ke PPDT

bpjs kesehatan siantar
BPJS Kesehatan Siantar menyerahkan bantuan secara simbolis dikediaman PPDT, Kamis (18/11/2021). (D|Tsa36)

Sigumpar-Mediadelegasi: BPJS Kesehatan Siantar berikan bantuan terhadap masyarakat penyandang Disabilitas di Desa Nauli Kecamatan Sigumpar, Kabupaten Toba, Provinsi Sumatera Utara berlangsung pada, Kamis (18/11/2021). Bantuan yang diserahkan berupa barang yaitu mesin jahit beserta peralatannya, diterima langsung oleh Perkumpulan Penyandang Disabilitas Toba (PPDT).

Kepala cabang BPJS Kesehatan cabang Siantar, Kiki Christmar Marbun saat menyerahkan bantuan menyampaikan, kiranya bantuan yang tidak seberapa itu, dan dapat bermanfaat bagi penyandang Disabilitas yang tergabung dalam PPDT.

“Kami berterima kasih kepada pemkab Toba dalam hal ini diwakili oleh dinas sosial Toba. Dengan mengkoordinir masyarakat penyandang disabilitas, yang membutuhkan bantuan ini hingga dapat kami berikan. Semoga saudara- saudari kami di PPDT bisa memanfaatkan bantuan ini,” kata Christimar

Di tempat yang sama Kadis Sosial Kabupaten Toba, Rajaipan Sinurat menambahkan dengan diberikannya bantuan ini. Kiranya bantuan ini dapat dimanfaatkan oleh masyarakat yang tergabung dalam PPDT.

Pemkab Toba pada prinsipnya sesuai visi misi Kabupaten Toba, yang ‘Unggul dan Bersinar’ dengan memberdayakan masyarakat penyandang Disabilitas.

Pos terkait