Terpisah kepala bidang bina marga pada Dinas PUTR Toba, Saur Sitorus menyebutkan, untuk pemeliharaan jalan di Jantung Ibukota Kabupaten Toba, yakni Balige diutamakan jalan-jalan alternatif yang dapat mengurai kemacetan arus lalulintas, jelang libur Lebaran tahun 2022.
Diterangkan Sitorus pemeliharaan jalan tersebut ada sekitar 5 titik antara lain jalan Lumban Silintong,jalan Pelabuhan Balige,Jalan Pardede Onan 2 titik dan jalan terminal mini dekat pajak Balairung Balige.
“Pemeliharaan jalan dimaksud adalah bagian daripada kegiatan 2022, pada Dinas PUTR Toba. Jalan tersebut juga salah satu jalan alternatif mengurai kemacetan arus lalulintas pada hari libur Nasional apalagi libur Lebaran kali ini. Harapan kita perbaikan jalan yang dilakukan dapat membantu para pemudik maupun wisatawan, yang datang ke Balige berkunjung dalam liburan. Kami dari Dinas PUTR nantinya akan tetap mengoptimalkan pemeliharaan jalan dan perawatan disejumlah ruas jalan jantung ibukota terutama di ruas kota Balige supaya pengguna jalan alternatif dapat terbantu”,terang Saur.
Sementara itu, Bobby Pardede salah satu warga saat dimintai tanggapannya soal pemeliharaan jalan tersebut kepada Wartawan mengatakan, terimakasih kepada Pemkab Toba dalam hal ini dinas PUTR Toba, yang telah melakukan perawatan dan pemeliharaan jalan alternatif di kota Balige, sehingga dapat dinikmati para pengguna jalan. (D|Tsa-36)