Dua Jabatan Kepala OPD Pemprov Sumut Segera Diisi

Dua Jabatan Kepala OPD Pemprov Sumut segera Diisi
Ilustrasi - Prosesi pelantikan pejabat Eselon II Pemerintah Provinsi Sumut. Foto: dok-Mediadelegasi

Medan-Mediadelegasi: Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumatera Utara (Sumut) bakal segera mengisi dua jabatan kepala organisasi perangkat daerah (OPD) yang kosong.

Dua OPD tersebut, masing-masing Biro Umum dan Biro Pengadaan Barang dan Jasa (PBJ) Sekretariat Daerah Provinsi (Setdaprov) Sumut.

 

Sebab, kedua jabatan itu lowong setelah Kepala Biro Umum sebelumnya, Dedi Jaminsyah Putra Harahap mengemban tugas baru sebagai Kepala Biro Organisasi.

Sedangkan Kepala Biro PBJ yang sebelumnya dijabat Rita Tavip Megawati, kini telah memasuki masa pensiun.

Informasi dihimpun Mediadelegasi, Medan, Selasa (8/4), Pemprov Sumut telah membuka lelang jabatan tinggi pratama atau eselon II untuk mengisi dua jabatan kepala Biro yang sedang kosong tersebut.

Hal itu tertuang dalam surat panitia seleksi bernomor: 004/PANSEL-SELTER/III/2025 yang ditandatangani Ketua Panitia Seleksi yang juga Sekda Sumut Effendy Pohan.

“Seleksi pengisian jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemerintah Provinsi Sumatera Utara,” demikian tertulis dalam surat tersebut.

Pos terkait