Medan-Mediadelegasi: Partai Demokrat dukung Edy Rahmayadi kembali maju menjadi Gubernur Sumatera Utara, pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Tujuannya untuk menyejahterakan rakyat Sumut.
Dukungan disampaikan langsung Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) usai makan malam dengan Gubernur Sumut, Edy Rahmayadi, di Rumah Dinas Gubernur, Jalan Sudirman, Kota Medan, Minggu 15 Mei 2022, malam.
“Pak Gubernur Sumatera Utara, Pak Edy Rahmayadi, memiliki niat dan cita-cita untuk bisa meningkatkan kesejahteraan, memajukan provinsi ini. Populasinya besar, dan masalah-masalahnya kompleks,” kata AHY.
AHY mengungkapkan, Partai Demokrat mendukung dan siap menyukseskan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumut yang dipimpin Edy Rahmayadi. AHY juga menegaskan, Demokrat bersikap akan mendukung Edy Rahmayadi 2 periode.
“Niat kami hari ini menyukseskan pemerintahan beliau (Edy Rahmayadi) sebagai gubernur. Ketika ada ikhtiar berikutnya, dalam rangka semangat melanjutkan apa yang belum tuntas, dan apa belum ditingkatkan beliau,” ucapnya.
Alasan Dukung Edy Rahmayadi
PerbesarAHY mengungkapkan, Partai Demokrat mendukung dan siap menyukseskan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Sumut yang dipimpin Edy Rahmayadi. AHY juga menegaskan, Demokrat bersikap akan mendukung Edy Rahmayadi 2 periode
Menurut AHY, alasan Partai Demokrat memberikan dukungan adalah untuk dapat menyukseskan visi dan misi Edy Rahmayadi sebagai Gubernur Sumut, dan untuk menyejahterkan rakyat Sumut pada periode selanjutnya.
“Insha Allah kami terus beri dukungan, sehingga bisa sukses dan ini diperlukan berkelanjutan,” sebutnya.
Disampaikan AHY, Edy Rahmayadi merupakan sosok yang banyak memiliki pikir-pikiran strategis, gagasan-gagasan, serta niat baik untuk membangun Sumut demi kesejahteraan rakyat.