Usai membagikan nasi kotak, Sastroy Bangun mengungkapkan kegiatan bakti sosial yang dilaksanakan, sebagai bentuk rasa syukur di hari ulang tahun dengan berbagi sedikit rezeki kepada warga kurang mampu.
Lebih lanjut, sosok yang juga salahsasatu insan pers ini menuturkan, dengan berbagai rezeki diharapkan dapat meringankan saudara-saudara kita yang kurang mampu karena saat ini situasi tengah dilanda penyebaran pendemi Covid-19.
“Harapan dari hari ulang tahun saya tahun ini adalah kesehatan, kebahagiaan, enteng rezeki, dan kedamaian,” ungkapnya sembari mengucapkan terima kasih kepada seluruh rekan-rekan yang telah mendukung bakti sosial tersebut. D|Med-Ummi.