Prabowo Hampiri Jokowi, Ucapkan Selamat Ulang Tahun

Prabowo Hampiri Jokowi, Ucapkan Selamat Ulang Tahun

Jakarta-Mediadelegasi: Prabowo Hampiri Jokowi di Halim, Ucapkan Selamat Ulang Tahun Langsung.Menteri Pertahanan (Menhan) sekaligus presiden terpilih Prabowo Subianto memberikan ucapan selamat ulang tahun secara langsung kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) di Bandara Halim Perdana Kusuma, Jakarta, Jumat (21/6) sore.
Berdasar keterangan tertulis, Prabowo disebut bergegas menuju Bandara Halim Perdanakusuma untuk menghampiri Jokowi usai berkantor di Kementerian Pertahanan.Prabowo menuju Bandara Halim sebelum Jokowi bertolak ke Solo. Keduanya sempat berbincang di ruang VIP Bandara Halim.

Dalam akun Instagram pribadinya, Prabowo juga telah mengucapkan dan mengunggah momen berdua Jokowi di hari ulang tahun Jokowi ke-63.

Prabowo menampilkan tiga potret dirinya bersama Jokowi dengan warna hitam putih. Pada slide pertama, Prabowo mengunggah foto semobil bersama Jokowi dengan mobil berpelat ‘Indonesia.Pada slide kedua, terlihat momen saat Presiden Jokowi menyematkan pangkat Jenderal Kehormatan kepada Prabowo pada 28 Februari lalu.

Pos terkait