Prabowo Tiba Di Kutacane, Aceh Tenggara

Prabowo Tiba Di Kutacane, Aceh Tenggara.(,Foto:Ist)

Presiden Prabowo kemudian menuju Desa Bambel Baru, Kabupaten Aceh Tenggara untuk meninjau langsung kondisi korban banjir yang kini tinggal di tenda-tenda darurat. Banjir besar yang melanda wilayah tersebut memaksa sedikitnya 4.080 warga mengungsi setelah air bah datang secara tiba-tiba dan merendam permukiman serta fasilitas publik.

 
Selain meninjau fasilitas pengungsian seperti dapur umum, pos kesehatan, dan area logistik, Presiden juga mendengarkan langsung cerita dan kebutuhan yang disampaikan warga.

Salah seorang warga meminta agar pemerintah membangun bendungan agar tiap kali panen jagung, tidak terkena banjir. Mendengarkan hal ini, Presiden pun akan memastikan pemerintah membangun bendungan di wilayah tersebut.D|Red

Baca artikel menarik lainnya dari
mediadelegasi.id di GOOGE NEWS.

Pos terkait