Sejumlah PO Bus di Seputaran Ramayana Sepakat Beroperasi di Terminal Tanjung Pinggir Pasca Lebaran

Foto: ist

Pematangsiantar-Mediadelegasi: Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Pematangsiantar bergerak cepat dalam rangka pengoptimalan Terminal Tipe A Tanjung Pinggir sesuai instruksi Wali Kota Wesly Silalahi SH MKn. Dishub melaksanakan sosialisasi dan pemberitahuan kepada sejumlah PO Bus yang berada di seputaran Ramayana Departement Store, seperti Intra, Eldivo, Paradep, serta lainnya, Rabu (12/03/2025).

Sosialisasi dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Perhubungan (Kadishub) Pematangsian?ar Drs Julham Situmorang MSi kepada seluruh PO Bus Antar Kota Antar Provinsi (AKAP) dan Antar Kota Dalam Provinsi (AKDP). Para pengusaha pun sepakat setelah Hari Raya Idul Fitri (Lebaran) 1446 H/2025 seluruh bus akan beroperasi di Terminal Tipe A Tanjung Pinggir.

“Jadi bus yang mangkal di seputaran Ramayana sudah kita imbau untuk tidak lagi mangkal di sana. Kita arahkan ke Terminal Tanjung Pinggir. Kita beri waktu sampai setelah Hari Raya Idul Fitri,” terang Julham didampingi sejumlah jajaran Dishub Kota Pematangsiantar.

Julham menambahkan, ke depannya pihaknya akan melaksanakan sosialisasi kepada mobil penumpang (mopen) atau angkutan kota (angkot) agar masuk ke Terminal Tanjung Pinggir. Menurutnya, hingga saat ini, baru Mopen Bandar Jaya yang masuk ke Terminal Tanjung Pinggir.

Pos terkait