Semoga Allah SWT, Tuhan Yang Maha Kuasa, memberikan kemudahan kepada kami dalam mengelola TK Kartika III-56 Kodim 0724/Boyolali ini, sehingga dapat memberikan pendidikan yang lebih baik lagi kepada anak-anak kita ke depan.
Ketua Yayasan Kartika Jaya Koordinator XLV Dim 0724/Boyolali beserta Pasipers menyerahkan Piagam kepada anak-anak dan memberikan bantuan kepada tenaga pendidik TK Kartika III-56 Kodim 0724/Boyolali berupa sarana guna mendukung kegiatan belajar mengajar.
Kegiatan dilanjutkan dengan penampilan Tari – tarian dan Peragaan oleh anak-anak beserta orang tua dengan menggunakan pakaian Adat.
(Agus Kemplu)