Medan-Mediadelegasi: Wali Kota Medan. Bobby Nasution menyatakan kemacetan yang terjadi di beberapa ruas jalan di kawasan inti Kota Medan karena pembangunan dan revitalisasi infrastruktur.
Medan yang belum lama ini berdasarkan survei sebuah lembaga riset internasional disebut termasuk kota termacet ke 15 di dunia, menurutnya, masih bisa diselesaikan dengan beberapa cara.
“Kalau kemacetannya bersifat temporary, selama masa pembangunan,” katanya menjawab pertanyaan pers, di Medan, Senin (20/1).
Sesudah pembangunan dan revitalisasi proyek itu selesai, pihaknya berharap sejumlah ruas jalan yang selama ini kerap macet akan menjadi tempat yang leluasa dan nyaman dilalui.
Ia mengemukakan, Pemko Medan hingga saat ini masih dan telah melaksanakan pembangunan sarana fisik di sejumlah titik untuk mengatasi permasalahan macet di Medan.