Kadis PUPR Sumut Tinjau Kondisi Jalan Sipiongot-Hutaimbaru

Kadis PUPR Sumut Tinjau Kondisi Jalan Sipiongot-Hutaimbaru
Kadis PUPR Provinsi Sumut Topan Obaja Putra Ginting (kanan) bersama staf meninjau ruas jalan provinsi yang menghubungkan Kabupaten Padang Lawas Utara hingga Kota Padangsidimpuan, Baru-baru ini. Foto: IG

Tapanuli Selatan-Mediadelegasi:  Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Provinsi Sumatera Utara (Sumut),  Topan Obaja Putra Ginting dalam rangkaian kunjungan kerja, baru-baru ini, meninjau kondisi ruas  jalan provinsi di sekitar Desa Sipiongot, Kabupaten Padang Lawas Utara hingga Desa Hutaimbaru, Kota Padang Sidimpuan.

“Kunjungan kerja ini dilakukan dalam rangka peninjauan konektifitas jalan provinsi yang ada di wilayah Tapanuli bagian Selatan,” ujar Topan dalam keterangan yang diterima Mediadelegasi di Medan, Rabu  (19/3).

Selain ruas jalan Sipiongot-Hutaimbaru,  peninjauan juga dilakukan  di sepanjang ruas Sipiongot hingga menuju perbatasan   Kabupaten Labuhanbatu.

Bacaan Lainnya

Topan didampingi Kepala UPTD PUPR Gunung Tua, Rasuli Siregar,  menjelaskan bahwa Pemerintah Provinsi (Pemprov)  Sumut  melalui organisasi perangkat daerah terkait secara bertahap akan merealisasikan proyek peningkatan jalan provinsi di sejumlah wilayah.

Peningkatan ruas jalan ini merupakan salah satu program prioritas Gubernur Sumut di bidang infrastruktur guna meningkatkan perekonomian warga, selain itu juga memudahkan akses warga sekitar.

Sebagai informasi,  Gubernur Sumut  Bobby Afif Nasution di Medan, belum lama ini menyatakan siap melaksanakan lima plus satu program prioritas pembangunan selama lima tahun masa kepemimpinannya di Sumut.

Lima program tersebut yakni kesehatan, infrastruktur, ekonomi dan UMKM, pangan, serta pendidikan dan sumber daya manusia (SDM).

Sedangkan program plusnya adalah program khusus di setiap daerah.

Ditambahkannya,  program pembangunan di Sumut itu perlu diperkuat untuk menyempurnakan pelaksanaan Asta Cita sebagai pedoman pembangunan untuk mewujudkan Indonesia Emas tahun 2045.

Bobby mengatakan, infrastruktur pembangunan di Sumut diketahui belum merata.

Rendahnya kualitas infrastruktur jalan dan jembatan di Sumut selama ini turut menghambat kelancaran distribusi barang dan jasa.

Karena itu,  kata Gubernur, melalui infrastruktur yang merata, terhubung, dan ramah lingkungan,  Pemprov Sumut bukan hanya ingin menyediakan infrastruktur jalan dan jembatan, tapi juga irigasi, sekolah, rumah sakit, penyediaan listrik, rumah layak huni, sanitasi dan air bersih, termasuk  juga memastikan kontinuitas pembangunan di daerah terpencil.D|Red

Baca artikel menarik lainnya dari mediadelegasi.id di GOOGLE NEWS.

Pos terkait