Medan-Mediadelegasi: Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Samosir kembali mengucurkan bantuan biaya pendidikan bagi siswa Sekolah Dasar (SD) hingga Perguruan Tinggi.
Guna menyukseskan pengalokasian biaya pendidikan itu, Sabtu (30/10), Dinas Pendidikan Samosir meminta kerjasama para pimpinan Gereja dan pengurus Masjid menyosialisasikannya kepada masyarakat dalam momentum pelaksanaan ibadah.
Pelaksanatugas (Plt) Kepala Dinas Pendidikan Samosir, Drs Tiar Turnip MM menyampaikan permintaan sosialisasi itu melalui surat Nomor 420/671/DISDIK/X/2021 bertanggal 29 Oktober 2021 berisi pengumuman pemberian bantuan Pendidikan.