Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Taput hingga saat ini masih terus mendata jumlah bangunan dan infrastruktur yang rusak akibat gempa.
Satu orang korban jiwa dilaporkan tewas akibat terjatuh dari lantai dua bangunan rumahnya ketika hendak menyelamatkan diri keluar rumah saat terjadi gempa.
“Data korban jiwa maupun infrastruktur yang rusak masih terus kami update. Informasi sementara satu orang warga kota Tarutung meninggal dunia akibat terjatuh dari lantai 2 rumahnya,” kata Jonner.
Siaran pers Badan Meterologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG), menyebutkan, gempa yang melanda Kabupaten Taput dan sekitar pada Sabtu (1/10) dinihari, berkekuatan 6.0 SR terjadi pada pukul 02:28:41 WIB 2.13 LU 98.89 BT, kedalaman 10 Km.
Pusat lokasi gempa berada pada 15 km Barat Laut Taput. D|Red-04