Kisah Pilu Timotius, Tertimbun Tanah Longsor Jelang Natal

Timotius Sigalingging Bocah 9 Tahun yang menjadi korban tertimbun tanah longsor dan rumah mereka yang rusak parah
Timotius Sigalingging Bocah 9 Tahun yang menjadi korban tertimbun tanah longsor dan rumah mereka yang rusak parah

Kondisi yang memprihatinkan Timotius ketika itu pun, membuat panik. “Saya berteriak minta tolong sangat kuat, saya lihat anak saya Timotius sudah pingsan, lalu saya berlari ke rumah tetangga (Sitanggang-red) minta tolong agar mengeluarkan anak saya dari timbunan longsor itu,” ucap Erita Silaban yang sudah tiga tahun ditinggal almarhum suaminya itu.

Mendengar hal itu, warga lalu beramai-ramai datang menyelamatkan Timotius Sigalingging dari timbunan longsor tersebut dan langsung melarikanya ke Rumah Sakit Umum Hadrianus Sinaga untuk mendapatkan perawatan.

Menyikapi itu, Timbul Sigalingging (52) warga setempat yang merupakan abang kandung dari  alm Josua Sigalingging berharap ada yang tergerak untuk memberikan bantuan. “Saya berharap ada orang yang mau membantu kami, khususnya dari punguan Raja Sitempang yang tau kabar ini,” harapnya.

Bacaan Lainnya

Setidaknya, sambung Timbul Sigalingging, bantuan itu dapat mengurangi kepedihan dan kepiluan, bagi Timotius dan saudara-saudaranya, yang mana menjelang Natal dan Tahun Baru 2020 ini, syogianya gembira namun kini diselimuti rasa pilu dan sedih.

Pantaua Mediadelegasi, kejadian itu mengakibatkan, rumah Erita Silaban mengalami kerusakan yang cukup parah dan tidak layak untuk ditempati lagi sehingga terpaksa harus melakukan pembongkaran dan perbaikan. Bahkan Untuk sementara, Erita Silaban bersama ketiga orang anaknya tinggal dirumah saudaranya. D|Sam-JS

Pos terkait