Delegasi-Samosir:Kapal Motor Penumpang (KMP) Tao Toba II berlayar perdana dengan kapasitas penumpang full 42 kendaraan, berangkat Jumat (18/12/2020) sekira pukul 08.30 WIB, dari Dermaga Ajibata, Kecamatan Ajibata Kabupaten Toba, menuju Dermaga Tomok Kabupaten Samosir,.
Pantauan wartawan di lokasi, hingga pukul 15.00 WIB, KMP Tao Toba II sudah 3 trip saling mengisi bersama KMP Tao Toba I dan tidak ada masalah. Sebab beberapa hari sebelum berlayar perdana, KMP Tao Toba II sudah satu bulan melakukan beberapa kali uji coba.
Marisi Sitanggangg dari pihak managenement PT Gunung Hijau Megah (GHM), menyampaikan bahwa peningkatan kapasitas KMP Tao Toba II memiliki kecepatan 35-40 Menit dari Ajibata ke Tomok dan sebaliknya. Daya angkut kendaraan, kata Marisi, 40-42 unit sejenis Innova, penumpang 150-200 orang dan dilengkapi dengan ruangan VIP ber AC dan kelas ekonomi.
“Berlayarnya KMP Tao Toba II yang disandingkan dengan KMP Tao Toba I, rute Ajibata-Tomok maka layanan penyeberangan lintas Danau Toba kita pada musim libur mudik jelang Natal Desember 2020 dan tahun baru 2021 dipastikan terlayani dengan baik. Kami akan berusaha melayani penumpang semaksimal mungkin, tergantung tingkat volume kendaraan, akan kita siapkan waktu 24 Jam melayani penumpang,” ujar Marisi.
Sementara itu, Kepala Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Wilayah II Sumatera Utara, Putu Sumarjaya menyampaikan saat KMP Tao Toba II kembali melayani lintasan Ajibata-Tomok pada 18 Agustus 2020, dimana sebelumnya seperti diketahui bersama bahwa KMP Tao Toba II telah melaksanakan docking dan telah terpenuhinya seluruh dokumen kapal yang secara keseluruhan bermuara kepada peningkatkan pelayanan, keselamatan dan kelaiklautan kapal.