Persatuan Wartawan Polda Sumut Berbagi Kasih

Persatuan Wartawan Polda Sumut Berbagi Kasih
Ketua Persatuan Wartawan Polda Sumatera Utara (PWPSU) Burju Simatupang (kiri) menyerahkan secara simbolis paket sembako kepada warga pada acara perayaan Natal Tahun 2022 yang digelar di sekretariat PWPSU Jalan Pantai Barat Medan, Kamis (29/12). Foto: Robin Turnip

Medan-Mediadelegasi: Sejumlah wartawan dari berbagai media yang tergabung dalam Persatuan Wartawan Polda Sumatera Utara (PWPSU) berbagi kasih dan kebahagiaan bersama dengan masyarakat dalam rangka memperingati momentum Natal 2022 dan Tahun Baru 2023.

“Bakti sosial dalam rangka menyambut Natal dan Tahun Baru merupakan salah satu program yang selalu kami lakukan sejak beberapa tahun lalu,” kata Ketua PWPSU Burju Simatupang di sela acara pembagian bingkisan Natal 2022 kepada sejumlah warga, di Medan, Kamis (29/12).

Acara berbagi kasih yang berlangsung di halaman kantor sekretariat PWPSU Jalan Pantai Barat Medan tersebut diawali dengan ibadah Natal dan turut disaksikan oleh undangan dari perwakilan Polda Sumut dan Kodam I/BB.

Bacaan Lainnya

Menurut dia, kegiatan berbagi kasih pada momentum Natal dan Tahun Baru juga menjadi bentuk ungkapan rasa syukur sekaligus mengajak segenap elemen masyarakat menyongsong masa depan dengan penuh harapan.

Melalui momen Natal dan Tahun Baru, lanjut Burju, para pengurus dan anggota PWPSU di tengah kesibukan menjalankan tugas jurnalistik berkomitmen untuk turut mengambil peran membantu meringankan beban sesama dengan cara berbagi kasih.

Pihaknya berharap semangat berbagi kasih tahun ini bisa menyatukan semangat keluarga besar PWPSU bersama seluruh masyarakat dalam menyongsong lembaran baru dengan penuh optimisme.

“Semoga Natal akan terus membawa kedamaian bagi kita semua,” ujarnya seraya menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kapolda Sumut Irjen Pol. R.Z Panca Putra Simanjuntak dan sejumlah pihak yang telah mendukung kegiatan bakti sosial tersebut.

Sebelumnya, Pembina PWPSU Kombes Pol. (Purn) Maruli Siahaan mengajak kepada segenap kalangan insan pers agar ikut berperan menginisiasi gerakan berbagi kasih kepada masyarakat yang kurang beruntung, termasuk dalam rangka menyambut hari besar keagamaan.

“Sesama umat manusia diwajibkan saling tolong menolong, saling membantu dan kasih sayang,” katanya.

Pada kegiatan bakti sosial tersebut, pimpinan serta pengurus dan anggota PWPSU juga menyerahkan paket sembako kepada sejumlah panti asuhan, antara lain Panti Asuhan (PA) Pemenang Jiwa Sumatera Medan Selayang, PA Kasih Murni Teladan Medan Kota, PA Salam Damai Di Hati Indonesia Medan Helvetia.

Selanjutnya, PA Eklesia Medan Timur, PA Cinta Kasih Medan Sunggal dan PA Elim Sejahtera Medan Helvetia. D|Med-24

Pos terkait