Polsek Bintan Utara Gelar Bakti Sosial dan Bagikan Bendera

Polsek Binut Gelar Bakti Sosial dan Bagikan Bendera Merah Putih
Ini bukan razia, tapi kegiatan bakti sosial Polsek Binut membagi-bagikan Bendera Merah Putih bagi pengendara. Foto:D|kepri|agus ramdan

Bintan-Mediadelegasi: Rangkaian memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-75 Kemerdekaan Republik Indonesia, Polsek Bintan Utara (Binut) menggelar bakti sosial dan membagi-bagikan bendera Merah Putih kepada masyarakat, di depan Taman Makam Pahlawan, Kamis (6/8).

Kapolsek Binut Kompol Arbaridi Jumhur didampingi Kanit Binmas AKP Edison, Kanit Lantas AKP Junaidi, Panit II Reskrim Ipda Gabrierlla Sari Dewi Siregar, langsung memimpin kegiatan bakti sosial tersebut.

AKP Edison mengatakan, pembagian Bendera Merah Putih ini selain dalam rangkaian jelang memperingati HUT Kemerdekaan RI oleh Polsek  Binut, bertujuan agar membangun nasionalisme dan cinta tanah air serta menghargai jasa para pahlawan yang gugur dalam memerdekakan bangsa.

Bacaan Lainnya

Pos terkait