Medan-Mediadelegasi: Calon Wali Kota Medan nomor urut 01 Rico Tri Putra Bayu Waas mengatakan siapapun yang terpilih menjadi Walikota Medan periode 2024-2029 harus fokus menuntaskan banjir yang selama ini menjadi persoalan klasik di daerah itu.
“Siapapun yang menjadi n ke depan, harus benar-benar fokus untuk melakukan penyelesaian masalah banjir, ” katanya usai melakukan pencoblosan di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 006, Kelurahan Tanjung Rejo, Kecamatan Medan Sunggal, Rabu (27/11).
Rico menegaskan hal tersebut menanggapi pertanyaan pers seputar banjir yang melanda sebagian wilayah Medan setelah diguyur hujan sejak Selasa malam hingga Rabu atau bersamaan dengan pada momen Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024.
Menurut dia, banjir yang telah menjadi langganan di Medan tidak terlepas dari dampak kerusakan lingkungan di hulu dan buruknya sistem drainase di hilir.
Kondisi itu, lanjutnya, sudah berlangsung bertahun-tahun, bahkan menimbulkan korban jiwa.
Oleh karena itu, Rico mengatakan, permasalahan banjir yang kerap melanda wilayah Medan akan menjadi fokus utama dirinya jika terpilih menjadi Walikota Medan.
“Ya ini harus menjadi perhatian kita. Di mana kita harus betul-betul turut serta dalam melakukan fokus utama kita bagaimana penanggulangan banjir,” katanya
Rico juga membenarkan bahwa program utamanya ketika terpilih menjadi Walikota Medan adalah penanggulangan banjir.
Baginya, permasalahan banjir menjadi perhatian utama yang harus segera diselesaikan.
Sebab, menurutnya, banjir memiliki dampak yang sangat besar, terutama bagi ekonomi masyarakat.
Sebagaimana diketahui, pemilihan calon walikota dan wakil walikota medan ada tiga paslon, yakni Rico Waas-Zakiyuddin Harahap, Ridha Dharmajaya-Abdul Rani, dan Hidayatullah-Yasyir Ridho Lubis. D/Red