Samosir-Mediadelegasi: Satu korban jiwa akibat kebakaran satu unit rumah di Onan Baru Desa Pardomuan I, Kecamatan Pangururan, Kabupaten Samosir, Sumatera utara. Jumat (19/2/2021), sekira pukul 05:30 WIB.
Rumah yang dihuni Jaman Malau (62) bersama Rosmeri Sinaga (60). ROsmeri Sinaga menjadi korban dan meninggal dunia diduga akibat menghirup asap dari kebaran.
Menurut keterangan saksi Norton Malau (52), yang merupakan warga yang tinggal disekitar kejadian tersebut mengatakan, “Dugaan saya api berasal dari lantai satu, karena saya tidak melihat api sampai ke lantai dua”, katanya.
Kemudian Sekira pukul 06.00 Wib, 1 unit Mobil Pemadam Kebakaran datang kelokasi dan langsung melakukan upaya pemadaman dibantu oleh Petugas Kepolisian bersama warga masyarakat.