Sinergitas Bhabinkamtibmas, Pemerintah Desa dan Masyarakat, Perbaiki Jalan Desa Penghubung Antar Kec. Onanrunggu dengan Kec. Nainggolan Kab.Samosir

Sinergitas Bhabinkamtibmas, Pemerintah Desa dan Masyarakat, Perbaiki Jalan Desa Penghubung Antar Kec. Onanrunggu dengan Kec. Nainggolan Kab.Samosir

Brigadir Gunawan Situmorang menyatakan bahwa perbaikan jalan ini dimulai pada hari Selasa 2 Juli 2024 dan diperkirakan akan selesai pada hari Jumat 5 Juli 2024.

“Material bebatuan yang tergeruk dari jalan desa penghubung antara Kecamatan Onanrunggu dan Kecamatan Nainggolan terjadi akibat curah hujan tinggi. Dengan kerjasama antara Bhabinkamtibmas, Pemerintah Desa, dan masyarakat dari kedua desa, perbaikan jalan ini dapat terlaksana,” ujar Brigadir Gunawan Situmorang.

Perbaikan jalan ini diharapkan dapat meningkatkan aksesibilitas dan mobilitas masyarakat antara kedua kecamatan, sehingga berdampak positif bagi perekonomian dan kesejahteraan masyarakat setempat yang selama ini dipergunakan sebagai akses jalan ke perladangan masyarakat.D|Red

Pos terkait