Medan-Mediadelegasi: Sumatera Utara (Sumut) termasuk salah satu provinsi terkaya di Indonesia, tetapi di daerah ini jumlah penduduk miskin masih tergolong cukup tinggi.
Provinsi dengan luas wilayah 72.981,23 km² dan kini dipimpin oleh Gubernur Bobby Nasution, pada tahun 2024 lalu mencatat nilai Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) atas harga berlaku sebesar Rp295,72 triliun.
Namun, di balik kekayaan tersebut, Sumut juga memiliki jumlah penduduk miskin yang cukup tinggi.
Berdasarkan data BPS tahun 2024 yang diperoleh Mediadelegasi Medan, baru-baru ini, jumlah penduduk miskin di Sumut mencapai 1,111 juta orang dari total penduduk di provinsi ini, masing-masing tersebar di wilayah perkotaan sebanyak 7,01% dan pedesaan 7,44% .
Adapun kabupaten dengan penduduk miskin terbanyak di Sumut termiskin adalah Nias Barat, dengan persentase kemiskinan mencapai 22,68%.