Acara diawali dengan Ekaristi dipimpin Pastor Vikjend KAM – Michael Manurung, OFM Cap, berlangsung hikmat, yang juga dihadiri sejumlah Pastor konselebran dari Ordo Carmel antara lain Pastor Antonius Manik, O.Carm, Pastor Borta Rumapea, O.Carm dan lain-lain.
Ajaran Kecerdasan
Pimpinan Ordo Carmel Pastor Antonius Manik, O Carm menyampaikan ceritera tentang mengapa sampai 5 tahun Asrama Mahasiswa ini belum terbangun sejak didorong kuat oleh Alm. Mgr Anicetus B. Sinaga, OFM.Cap.
Pastor Antonius Manik juga menerangkan sebuah filosofi kehidupan dan ajaran Prof Titus Bradsma tentang kecerdasan manusia namun iman yang teguh mesti melekat pada dirinya. Itu pula sebagai alasan yang kuat memilih Titus Bradsma sebagai Nama Asrama Putra ini.
Rektor Unika Prof Sihol Situngkir dalam sambutannya menyatakan rasa gembira atas berdirinya Asrama Mahasiswa ini sebagai bagian integral dari infrastruktur Kampus dalam memberikan pelayanan prima kepada mahasiswa.
“Kehadiran Asrama ini sangat penting dan berguna untuk ikut serta mendukung pendidikan SDM Unggul lulusan Unika Santo Thomas dan bukan hanya itu juga termasuk mendukung pemenuhan salah satu dari 9 kriteria menjadi Universitas Unggul versi BAN-PT,” katanya.