Tebingtinggi-Mediadelegasi: Mimpi besar tak sulit diraih menjadi kenyataan dengan usaha yang besar. “Kita harus berani bermimpi besar, memiliki cita-cita besar, dapat digapai dengan bermental baja dan berwawasan luas,” kata HM Adib Abdushomad MEd PhD, Kepala Subdit Pengembangan Akademik Direktorat PTKI, Dirjen Pendis Kemenag RI.
Adib Abdushomad tampil sebagai pemateri pada kuliah umum, mengawali Pengenalan Budaya Akademik Kampus (PBAK) bagi 223 Mahasiswa Baru (Maba) Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) Al-Hikmah Tebing Tinggi yang dibuka, Jumat (2/9) hari ini, berlangsung hingga Sabtu 3 September 2022.
BACA JUGA: Warga Minta STIT Al-Hikmah Tebing Tinggi Membina Desa
Adib Abdushomad dalam kuliah umumnya memotivasi 223 Maba dihadiri sivitas akademika STIT Al-Hikmah Tebing Tinggi. “Semua kita harus mempunyai mimpi besar,” katanya.
Namun demikian, katanya, sikap rendah hati perlu dikedepankan sehingga keberadaan bermanfaat bagi orang lain. “Belajar Islam Rahmatan lil Alamin, cinta terhadap Negara, berfikir moderat sehingga kita menjadi duta moderasi beragama, duta Rahmatan lil Alamin,” katanya.
BACA JUGA: Tangan Dingin Ficki Padli Pardede Menyetir STIT Al-Hikmah
Adib Abdushomad juga memotivasi Maba agar berjiwa interprenership. “Bisa menjadikan matakuliah kewirausahaan sebagai matakuliah pilihan agar semangat menjadi pengusaha termotivasi,” harapnya.