Aksi Tanam Seribu Pohon Buah Mahasiswa KKN UINSU

Aksi Tanam Seribu Pohon Buah Mahasiswa KKN UINSU
Mahasiswa KKN UINSU melakukan aksi tanam seribu pohon buah di Jalan Desa Sergai. Foto:D|Ist

Sergai-Mediadelegasi: Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Islam Negeri Sumatera Utara (UINSU) melakukan aksi tanam seribu pohon buah di Sedangbedagai (Sergai).

Salah satu kegiatan mahasiswa KKN UINSU Kelompok 83 ini merupakan pengabdian masyarakat di Sergai merupakan program untuk mewujudkan desa pengahasil buah-buahan di Sergai.

Menurut M Shefa Asy’ari salah seorang mahasiswa KKN UINSU Kelompok 83, Jumat (30/07), kegiatan ini sekaligus untuk mengedukasi warga akan pentingnya melestarikan tanaman, serta mencintai alam. Penanaman tersebut di laksanakan di Desa Manggis, Kecamatan Serba Jadi, Sergai,

“Aksi tanam seribu pohon ini dilakukan di kawasan pinggiran jalan desa, pekarangan rumah warga serta lahan perkebunan masyarakat. Seluruh penanaman pohon ini yang di selenggarakan mahasiswa KKN UINSU Kelompok 83 adalah untuk masyarakat Desa Manggis agar nantinya desa tersebut sebagai desa penghasil buah-buahan”, ujar Shefa.

Pos terkait