Balige-Mediadelegasi: Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Toba, Sikkat Sitompul kepada Mediadelegasi, Kamis (24/8), mengungkapkan razia dilakukan idealnya dua pekan sekali, namun mengingat anggaran yang terbatas razia hanya dapat dilakukan selama tiga kali setahun.
Pihaknya pun bersama kepolisian dan Polisi Militer (PM) mengadakan razia gabungan plat hitam, keselamatan dan speksi kendaraan dan Keur/Kir (Belanda; rangkaian kegiatan uji kendaraan bermotor).
Diuraikan Sitompul razia diutamakan untuk keselamatan masyarakat pengguna jalan lalulintas yang melanggar aturan, Disebutkan Sikkat Sitompul razia utama mobil angkutan plat hitam, speksi kendaraan.
“Sebelumnya kami telah melakukan tindakan kepada angkutan umum pengangkut penumpang melebihi muatan di Jalan Balige By Pass. Kami menurunkan beberapa penumpang dari mobil tersebut. Kami tidak melakukan penindakan, karena kami utamakan mengimbau masyarakat khususnya para Pelajar agar menaati peraturan berlalu-lintas. Dinas Perhubungan sangat berharap agar kedepannya anggaran untuk Dinas Perhubungan dapat ditingkatkan melalui APBD untuk program kegiatan razia keselamatan masyarakat,” papar Sikkat Sitompul.
BACA JUGA: Patroli Presisi, Polres Samosir Antisipasi Begal dan Balap Liar