Menanggapi hal tersebut, Wali Kota Medan, Bobby Nasution menyambut baik tawaran yang disampaikan oleh managemen PLTU Pangkalan Susu untuk mengelolah sampah yang ada di TPA Terjun dengan menjadikannya sebagai bahan bakar. Akan tetapi Bobby Nasution berpesan agar PLTU Pangkalan Susu bersungguh-sungguh dalam melakukan pengelolaan dan pengembangan.
“Kami sangat mendukung sekali, namun yang perlu disepakati adalah komitmen dalam pengelolaan sampah, jangan sampai TPA Terjun ini hanya sebagai tempat penelitian saja tetapi harus dikembangkan”kata Bobby Nasution.
Apabila nantinya telah disepakati, Bobby Nasution ingin PLTU Pangkalan Susu harus dapat menjadi buyer. Artinya PLTU Pangkalan Susu harus memanfaatkan sampah yang ada sehingga memberikan keuntungan bagi Pemko Medan dan PLTU Pangkalan Susu.
“Saya ingin hasil riset ini nantinya dapat betul-betul bermanfaat bagi PLTU dan Pemko Medan sendiri,”pesan Bobby Nasution didampingi Asisten Ekonomi, Pembangunan dan Kesejahteraan Rakyat, Khairul Syahnan, Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Zulfansyah Ali Saputra, Kepala Dinas Kebersihan dan Pertamanan, Syarifuddin Irsan Dongoran, dan Kabag Kerjasama, Ummy Wahyuni.(D|Red-08|rel)