Bupati Humbahas Buka Sosialisasi Pengukuran dan Pemetaan Tanah 2025

Bupati Humbahas Buka Sosialisasi Pengukuran dan Pemetaan Tanah 2025 (Foto - Ist)

Humbahas-Mediadelegasi: Bupati Humbang Hasundutan, Dr. Oloan P. Nababan, SH, MH membuka secara resmi Sosialisasi Program menuju Kabupaten Humbang Hasundutan Lengkap yang dilaksanakan di Ruang Rapat, Perkantoran Bukit Inspirasi, Doloksanggul Kamis 7 Agustus 2025.

Acara ini dihadiri oleh Wakil Bupati Junita R. Marbun, Ketua DPRD Parulian Simamora, Kajari Humbahas Dr. Noordien Kusumanegara, SH, MH, Wakapolres Humbahas Kompol Manson Nainggolan S.H.,M.Si, Danramil Lintongnihuta Kapten F. Lubis, Kepala Kantor Pertanahan (BPN) Manase Daniel Binsar Panjaitan, S.T, para pimpinan organisasi perangkat daerah, para camat, kepala Kesatuan Pengelolaan Hutan (KPH), para tokoh agama, tokoh adat dan tokoh masyarakat se-Kabupaten Humbang Hasundutan.

Bupati Humbang Hasundutan, Dr. Oloan P. Nababan, SH, MH dalam sambutannya menyampaikan bahwa Pemerintah Kabupaten Humbang Hasundutan sangat mendukung kegiatan ini. Program ini akan memperjelas dan mempertegas status kepemilikan tanah, desa, dan kecamatan, serta diharapkan tidak terjadi lagi konflik batas tanah maupun batas desa di wilayah kita.

Lebih lanjut, Bupati menyampaikan beberapa arahan penting untuk menyukseskan pelaksanaan pengukuran dan pemetaan tanah secara lengkap di Humbang Hasundutan, antara lain:
Camat bertanggung jawab penuh terhadap kelancaran kegiatan ini di wilayah masing-masing dan memastikan informasi sampai ke seluruh kepala desa dan perangkatnya.

Desa dan kecamatan harus memiliki data jumlah bidang tanah, kondisi wilayah (termasuk kawasan hutan atau tidak), dan potensi lahan yang bisa dimanfaatkan untuk investasi.

Pemerintah kabupaten akan menggunakan data ini untuk penerbitan Nomor Objek Pajak (NOP), serta sebagai dasar dalam pengajuan pengeluaran wilayah dari kawasan hutan atau gambut.
Seluruh pihak diharapkan mendukung penuh kegiatan tim pengukuran dan pemetaan demi tercapainya hasil yang akurat dan menyeluruh.

Bupati juga menyampaikan terima kasih kepada Kepala Kantor Pertanahan Humbang Hasundutan beserta jajaran, serta dukungan dari unsur Polres, Kejaksaan Negeri, dan semua pihak yang berkontribusi dalam mendukung program ini.

Pos terkait