Lebihlanjut Rahmad Hidayat menjelaskan, sebagaimana data dari Dinas Kesehatan Kabupaten Asahan tersebut tersebar di 23 Kecamatan dari 25 Kecamatan yang ada di Asahan, Kecamatan Sei Kepayang Barat dan Silo Laut tidak ada warga yang terinfeksi Virus Covid-19.
“Hari ini bertambah lagi 6 warga yang konfirmasi terinfeksi Covid-19, saat ini pasien terinfeksi Covid-19 di Asahan sebanyak 246 kasus dengan rincian 4 kasus suspek dan 242 kasus konfirmasi Covid-19,” terang Rahmat Hidayat yang saat ini juga menjabat Kadis Kominfo Asahan.
Rahmat juga tak henti-hentinya terus mengimbau kepada masyarakat Asahan agar tetap terus mematuhi protokol Kesehatan 3M dari pemerintah yaitu Menggunakan Masker, Mencuci tangan dengan sabun serta Menjaga jarak. D|Kis-19