Kabar Duka! Juliadi Wali Kota Binjai Terpilih Meninggal Dunia

Binjai- Mediadelegasi: Wali Kota Binjai terpilih Juliadi meninggal dunia, Selasa (9/2/2021) malam sekira pukul 22.44 WIB, di ruang ICU RS Bunda Thamrin Medan.

Almarhum yang akan dilantik sebagai wali kota Binjai ini meninggal setelah menjalani perawatan medis karena terjangkit Covid-19.

Kabar duka ini dibenarkan Kadis Kesehatan Binjai, sekaligus Tim Gugus Tugas Covid-19, dr Sugianto.

Bacaan Lainnya

Dia menyebutkan, almarhum Juliadi dirawat selama 11 hari sejak tanggal 30 Januari 2021 lalu karena Covid-19.

Pos terkait