Usai Libur Panjang, Banyak Orang Mengalami “Post-Holiday Blues”

Usai Libur Panjang, Banyak Orang Mengalami "Post-Holiday Blues"
Foto: Ilustrasi.

Jakarta-Mediadelegasi:  Seusai menikmati  libur panjang, “post-holiday blues”  atau kembali ke rutinitas  adalah kondisi psikologis yang sering timbul dan dialami oleh banyak orang.

Pada dasarnya, hal ini merupakan reaksi alami terhadap perubahan dari suasana liburan yang santai dan menyenangkan kembali ke kehidupan sehari-hari yang penuh tugas dan tanggung jawab.

Post-holiday blues mengacu pada perasaan jangka pendek yang dialami seseorang setelah liburan, termasuk kesedihan, kesepian, kelelahan, kekecewaan, kelesuan, tekanan mental, atau bahkan ketakutan akan bulan-bulan yang akan datang, seperti dilansir Mediadelegasi Medan dari situs Health, Jumat (4/4).

Bacaan Lainnya

Munculnya post holiday blues atau rasa malas kembali ke rutinitas setelah liburan karena adanya perbedaan drastis dari waktu senggang saat liburan ke jadwal ketat dan tuntutan pekerjaan dan rasa sepi setelah pulang dari kampung halaman.

Tidak hanya itu,  kelelahan fisik karena perjalanan jauh atau perubahan zona waktu dan tumpukan pekerjaan yang sudah menunggu juga bisa menjadi salah satu faktor post holiday blues.

Dalam beberapa kasus, hal ini bisa berkembang menjadi gangguan kesehatan mental yang lebih serius seperti depresi, kecemasan, atau burnout.

Jika gejala tersebut  berlangsung lebih dari dua minggun dan mulai mengganggu aktivitas sehari-hari, membuat sulit bekerja, belajar, atau berinteraksi dengan orang lain, maka sangat disarankan untuk berkonsultasi dengan psikolog atau profesional kesehatan mental .

Beberapa cara mengatasi post-holiday blues sebagai berikut:
1. Tidur cukup
2. Pola makan yang sehat
3. Olahraga ringan
4. Membuat to-do list
Seseorang berisiko mengalami post-holiday blues salah satunya karena tak memiliki tujuan setelah liburan usai. Maka dari itu, coba buat daftar hal-hal yang ingin dilakukan setelah libur usai.
5. Mencoba sesuatu yang baru.  D|Red

Baca artikel menarik lainnya dari mediadelegasi.id di GOOGLE NEWS.

Pos terkait